International Conference Medical and Health Sciences (ICMHS) 2nd merupakan seminar internasional di bidang kesehatan yang diselenggarakan pada 30 November – 1 Desember 2018 di Aston Hotel, Jember, Indonesia. Seminar ini merupakan serangkaian acara dari pemaparan materi oleh keynote speaker hingga presentasi oral maupun presentasi poster oleh peserta seminar. Kegiatan kali ini dilaksanakan atas kerjasama antara seluruh fakultas kesehatan di Universitas Jember, Fakultas Farmasi Universitas Airlangga, Faculty of Medicine and Health Science Universiti Sains Islam Malaysia, School of Healthcare Professions University of San Carlos.
Pada sesi presentasi oral, kegiatan diawali dengan presentasi penelitian dari 2 presenter undangan yang biasanya adalah dosen. Kegiatan dilanjutkan dengan presentasi oral oleh peserta seminar yang kebanyakan merupakan sivitas akademika, termasuk di antaranya adalah mahasiswa Fakultas Farmasi Universitas Jember anggota Drug Discovery Research Group (DDRG). Salah satu mahasiswa yang terlibat adalah Nadya Dini Lestari, S.Farm yang mengikuti sesi presentasi oral dengan penelitian berjudul “Phytochemical Analysis and Antibacterial Activity of Parmelia cetrata Ach. Lichen”. Sesi preseentasi oral ini kemudian diikuti dengan sesi tanya jawab antara presenter dengan hadirin yang ada di ruangan presentasi. Presentasi oral yang oleh mahasiswa anggota DDRG ini dilakukan di Kisho Room, bersama dengan peserta lain dengan penelitian bertema kefarmasian atau pharmaceutical science.