Pada tanggal 14 Maret 2022, kelompok riset Fakultas Farmasi UNEJ, Drug utilisation and Discovery Research Group (DUDRG) mengadakan acara Welcome Party dimana event ini merupakan rangkaian acara pengenalan dan pembekalan tentang kegiatan serta hal terkait DUDRG. Acara dihadiri kurang lebih 50 partisipan. Kegiatan ini meliputi pengenalan mulai dari CEO DUDRG, anggota lama maupun anggota baru DUDRG, project dan workshop yang dilakukan hingga beberapa achievement yang telah diraih oleh kelompok riset DUDRG ini dan diseling oleh beberapa games sebagai ice breaking.
Rangkaian acara Welcome party DUDRG 2022 diadakan secara online melalui Zoom Meeting karena pertimbangan keterbatasan jarak dan kebijakan yang berlaku. Tema yang dibawakan dalam acara welcome party ini yaitu “Lets Grow Together and Reach our Most Powerful Potential”. Dengan harapan semua anggota DUDRG dapat saling berkembang lebih baik, berkolaborasi dan berinovasi dalam menggali potensi diri untuk mencapai tujuan masa depan yang lebih baik.
Kegiatan pengenalan dan pembekalan dalam welcome party ini dikemas dalam berbagai rangkaian acara. Acara dimulai dengan pembukaan yang dibawakan oleh pembawa acara kemudian dilanjutkan dengan penyambutan serta pengenalan CEO/Founder dari DUDRG. Setelah itu, dilanjutkan dengan perkenalan DUDRG meliputi Anggota DUDRG dari awal dibentuk hingga anggota baru mahasiswa 2020 dan 2021 Fakultas Farmasi Universitas Jember. Dalam pengenalan anggota, DUDRG menggunakan tiga huruf untuk penyebutan nama anggota, dan nama tiga kode ini tidak ada yang sama antar anggota. Selanjutnya yaitu pengenalan project dan kegiatan yang dilakukan didalam DUDRG. Project yang diadakan meliputi, Worm Project, Web Project, Social Project, Soil Project, Epiphyte Project dan Malaria Project. Pemaparan terakhir yaitu berupa achievement dari UKM DUDRG sejak didirikannya meliputi beberapa publikasi jurnal, conference dan kompetisi yang telah diraih oleh kelompok DUDRG.
Tidak hanya pemaparan materi, kegiatan ice breaking pun tersaji dalam acara welcome party ini. Kegiatannya meliputi beberapa permainan tebak lagu. Games dilakukan dengan lagu dan irama musik yang diubah instrumennya menjadi datar hingga lirik yang dibacakan oleh translator bahasa lain. Para anggota dan hadirin welcome party DUDRG 2022 ini sangat antusias untuk menebak satu per satu judul lagu yang dari tebak-tebakan yang ditayangkan.
Terakhir, acara ditutup dengan sesi tanya jawab, pesan dan harapan CEO/founder DUDRG bagi anggota dan kelompok riset untuk kedepannya. Dan acara ditutup dengan sesi foto bersama. Melalui acara welcome party ini diharapkan anggota baru kelompok DUDRG dapat mengetahui lebih dalam peran dan kegiatan yang dilakukan di dalam kelompok riset ini. Selain itu, diharapkan pula anggota lama dan anggota baru dapat bekerja sama dan berkolaborasi dalam project maupun workshop yang diadakan di dalam DUDRG dengan baik.